Responsive Ads Here

Wednesday, September 28, 2011

Cegah Tawuran, 200 Pramuka Digembleng

Cegah Tawuran, 200 Pramuka DigemblengBOGOR–Sekitar 200 pramuka Smansa Bogor, Liman Seta Wijaya Kusuma tingkat penggalang se-Bogor Raya, digembleng di Lapangan Kelurahan Bojongkerta, Rancamaya, kemarin. Kegiatan rutin bertajuk Gembara Kreka Bhumi V11 itu menghadirkan tokoh muda nasional, Dr Bima Arya yang juga Ketua Umum Ikatan Alumni Smansa Bogor.
Kepada adik-adik kelasnya, Bima memberikan materi pelatihan mengenai kepemimpinan. Menurut dia, tak ada jalan pintas dan mudah untuk menjadi seorang pemimpin yang hebat. Ia harus melalui proses penempaan yang berliku dan penuh tantangan. “Tidak saja melalui pendidikan formal, tapi pemimpin juga harus turun ke masyarakat,” kata dia.

Bima yang juga Ketua Dewan Pembina Organisasi Kepemudaan Nasional Gen A, menegaskan bahwa pemimpin masa depan adalah yang memiliki kompetensi dan keahlian. Karenanya, para pelajar harus tepat dalam memilih bidang keahlian masing-masing dan kejar ilmu setinggi-tingginya.

“Kalau bisa sampai tingkat doktoral,” ujar pemilik gelar Doktor Ilmu Politik dari Australian National University itu. “Terlebih, Indonesia membutuhkan pemimpin yang berbasis kompetensi, bukan hanya pintar retorika atau olah kata,” lanjutnya.

Ketua Panitia Pramuka Smansa Bogor, Arif Somawijaya menambahkan, acara yang diikuti pramuka tingkat penggalang dari SMP se-Bogor Raya itu bertujuan untuk mengembangkan potensi. Selain itu, kegiatan pramuka akan terus ditingkatkan guna menghindari hal-hal negatif dalam pergaulan anak muda, seperti tawuran pelajar dan tindak asusila. “Belakangan tawuran pelajar semakin marak dan sangat memprihatinkan,” tandasnya. (ric)

 

(Sumber Berita : http://www.radar-bogor.co.id & pramuka.or.id)

No comments:

Post a Comment

Terimakasih atas kunjungannya, Tinggalkan komentar untuk perbaikan blog ini.
Pilih "Nama/Url" kalau tidak punya akun google