Responsive Ads Here

Sunday, December 19, 2010

SBY: Libatkan Semua Komponen dalam Pertemuan Internasional di Indonesia

Jakarta: Presiden Susilo Bambang Yudhoyono berharap agar dalam penyelenggaraan East Asia dan ASEAN Summit tahun depan tidak hanya melibatkan pemerintah, tetapi juga segenap komponen bangsa. Hal ini dikatakan Presiden pada bagian lain pembukaan sidang kabinet paripurna di Kantor Presiden, Jumat (17/12) sore. Sidang membahas persiapan Indonesia sebagai Ketua ASEAN 2011.

"Ingat, ASEAN harus benar-benar menjadi people centered association. Oleh karena itu, sejak awal, dalam tahap perencanaan dan persiapan hingga implementasinya, saya ingin pemerintah mengundang dan melibatkan universitas, dunia usaha, civil society, generasi muda, dan lain-lain," ujar SBY.

Presiden mengingatkan, agar mereka tidak hanya diundang pada hari pelaksanaan, tetapi dilibatkan sejak awal. Presiden juga mengatakan bahwa selain pertemuan puncak yang sudah diagendakan, akan ada lebih dari 600 perhelatan internasional lain sepanjang tahun 2011-2013.

"Oleh karena itu, kepada para menteri, carikan tempat kegiatan pertemuan di kota-kota di Indonesia. Jangan hanya Jakarta atau Bali, tapi kota yang lain, sambil memperkenalkan kota-kota itu pada dunia, sepanjang mereka siap," Presiden SBY menegaskan.

Kepala Negara juga berharap agar disatukan dengan kegiatan Meeting Incentive Conventional Exhibitions bila memungkinkan. "Supaya kita juga mendapatkan keuntungan ekonomi dari semuanya itu," SBY menambahkan.

(sumber:presidensby.info / kemenpora.go.id)

No comments:

Post a Comment

Terimakasih atas kunjungannya, Tinggalkan komentar untuk perbaikan blog ini.
Pilih "Nama/Url" kalau tidak punya akun google