Responsive Ads Here

Wednesday, November 24, 2010

Kursus Pamong Saka Bhayangkara Tingkat Nasional

Kursus pamong saka
Cibubur, gedung Lemdikanas / Pusdiklatnas, 28 Maret 2010
Kursus Pamong Saka Bhayangkara yang kelima kalinya di selenggarakan, dan saat ini sebanyak 31 orang peserta dari seluruh propinsi di Indonesia yang mengikuti kursus ini selama empat hari, 28 Maret s/d 01 April 2010.
Tujuan dari Kursus ini adalah untuk melatih para Pamong Saka Bhayangkara dari seluruh Indonesia dengan meningkatkan kegiatan kepramukaan khususnya di bidang kebhayangkaraan. Dengan materi utama kepramukaan secara umum, untuk mengatasi masalah-masalah yang berkaitan dengan keamanan dan ketertiban masyarakat.
Materi-materi dalam pelatihan di bidang kepramukaan ini bernuansakan atau menggunakan pendekatan peran serta masyarakat dalam menjaga dan memelihara ketertiban serta keamanan, yang secara langsung ada di tengah-tengah masyarakat dan dilakukan oleh masyarakat itu sendiri, atau disebut juga Swakarsa (suatu bentuk pengamanan yang dilakukan atas dasar kemauan sendiri dan usaha sendiri).
Kak Surmana, Kepala Biro Pembinaan Masyarakat Markas Besar Kepolisian Negara Republik Indonesia (Karobimas POLRI), selaku Ketua Harian Pimpinan Saka Bhayangkara Tingkat Nasional, mengatakan; disini selaku POLRI memberikan fasilitas atau memfasilitasi agar bagaimana masyarakat bisa turut serta dalam usaha-usaha untuk menjaga ketertiban dan keamanan di lingkungannya masing-masing, disamping itu tujuan lainnya adalah untuk Kapasitibiling, bagaimana pembentukan karakter generasi muda sebagai penerus bangsa agar di waktu yang akan datang kita siap dalam menghadapi persaingan yang semakin ketat, dan jangan biarkan kita tertinggal terbelakang dari yang lain.
(dikutip dari siaran langsung Scout Radio dengan Kak Surmana, senin pagi 28/03).

No comments:

Post a Comment

Terimakasih atas kunjungannya, Tinggalkan komentar untuk perbaikan blog ini.
Pilih "Nama/Url" kalau tidak punya akun google