Responsive Ads Here

Tuesday, December 20, 2011

Kwarda Jateng Gelar Rakor Pramuka Peduli

Semarang – 19 Desember 2011,  Gerakan Pramuka Kwartir Daerah 11 Jawa Tengah menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) Pramuka Peduli dengan jajaran Kwartir Cabang se Kwarda Jawa Tengah di Pusat Kegiatan Pramuka (Puskepram), Karanggeneng, Gunungpati, Kota Semarang. Kegiatan dibuka secara resmi oleh Waka Kwarda Jateng Bidang Abdimas dan Humas, Drs Hernowo Budi Luhur, SH M.Si, Minggu (18/12).

Dalam sambutannya Kak Hernowo menegaskan salah satu kelemahan bangsa Indonesia termasuk didalamnya Gerakan Pramuka yaitu tidak mendokumentasikan secara tertulis segala aktifitas yang kita lakukan. Bangsa kita atau pramuka sendiri terkadang hanya mengandalkan lisan (pitutur).  “Mari kita tinggalkan budaya lisan, dan budayakan tulis menulis,” ungkap Kak Hernowo

Jika budaya tulis tersebut, lanjut Kak Hernowo, sudah menjadi budaya kita, maka setitik apapun bakti kita (Pramuka) bisa tercatat dengan indah bahkan bisa menjadi kenangan. “Dari budaya tulis ini, akan muncul banyak pengetahuan, ilmu dan banyak hal yang bisa kita ambil,” urai Kak Wowo

Terkait dengan agenda Rakor, kata Kak Hernowo, yaitu dalam rangka membahas dan mensikapi petunjuk teknis (juknis) baru Pramuka Peduli yang dikeluarkan Kwartir Nasional Gerakan Pramuka yaitu SK Kwarnas Nomor 248 tahun 2010 tentang Pramuka Peduli Penanggulangan Bencana “Rakor ini untuk mensikapi Juknis baru pramuka peduli, khususnya di wilayah Kwarda Jateng,” tandas Kak Hernowo.

Selanjutnya rakor menyepakati beberapa hal antara lain Kwarda Jawa Tengah akan segera menerbitkan petunjuk operasional Pramuka Peduli Jawa Tengah, Penguatan kelembagaan Pramuka peduli tetap mengacu pada PP dan Juknis yang ada, Penyusunan data potensi relawan Pramuka Peduli “Rakor pramuka peduli direncanakan digelar rutin tiap tahunnya,” terang Andalan Daerah bidang Abdimas Kwarda 11 Jateng, Aditya Wicaksono.

Dalam kesempatan tersebut juga diserahkan hasil kejuaraan Pramuka peduli Award tahun 2011 yang digelar Kwarda Jateng. DKC Sragen berhasil menggondol peraih tropi Pramuka Peduli Award. 


(Sumber Berita: http://kwarcab1128.blogspot.com - http://pramuka.or.id)

No comments:

Post a Comment

Terimakasih atas kunjungannya, Tinggalkan komentar untuk perbaikan blog ini.
Pilih "Nama/Url" kalau tidak punya akun google