Banjir kembali melanda Queensland, Australia. Kali ini, banjir bandang berarus deras menimpa kota kecil Toowoomba, Queensland.
Deras hujan menyebabkan aliran sungai meluap bercampur dengan lumpur, Senin 10 Januari 2011. Banjir bandang dilaporkan terjadi selama sekitar satu jam.
Kecepatan arus begitu deras mengalir di tengah kota. Akibatnya, mobil-mobil dan rumah yang berbeban berat terhempas oleh arus deras banjir bandang. Berikut Video: Mobil Terseret Banjir Australia.
Satu pejalan kaki dilaporkan tewas karena terseret arus deras banjir bandang ini. Petugas evakuasi sudah melakukan upaya penyelamatan terhadap para korban. Akibat banjir bandang ini, Pemerintah Australia akan memberikan bantuan bagi para korban.
Tidak hanya di Toowoomba, banjir juga melanda Brisbane dan Rockhampton. Banjir Australia yang sudah meluas sejak 2 Januari ini diprediksi sudah setara dengan luas daratan Perancis. (sj)
• VIVAnews
No comments:
Post a Comment
Terimakasih atas kunjungannya, Tinggalkan komentar untuk perbaikan blog ini.
Pilih "Nama/Url" kalau tidak punya akun google